Produksi Beras Turun, Didik Mukrianto Dorong Insentif Ke Petani - Telusur

Produksi Beras Turun, Didik Mukrianto Dorong Insentif Ke Petani

Didik Mukrianto

telusur.co.id - Anggota Komisi III Didik Mukrianto mengatakan selama pandemi virus corona banyak keluhan dan aspirasi dari para petani. 

Diantaranya, Nilai Tukar Petani kecenderungannya turun di semua sub sektor. Produksi beras kecenderungan menurun, dan terasa sekali kurang ada kepedulian. Harga pangan pokok dan strategis kecenderungannya akan merangkak baik. 

"Bolug harus terus melakukan pengadaan pangan dari dalam negeri. Selanjutnya, orioritas utama yang juga tidak kalah penting adalah menyelamatkan petani di Kala Pandemi," katanya.

Lantas, bagaimana upaya menyelamatkan Petani di Masa Pandemi. Ada beberapa hal yang mungkin bisa dilakukan yang pertama edukasi dan pemahaman protokol Covid19 harus terus digalakan kepada petani untuk memitigasi resiko penjangkitan dan penyebarannya kepada petani.

"Bulog harus tetap membeli gabah petani, melakukan skema pengadaan beras dalam negeri dengan insentif harga," katanya.

Penyaluran insentif khusus untuk petani hortikultura dan produk bernilai tinggi atau andalan ekspor harus ditingkatkan. Dunia usaha bisnis rintisan atau Star-Up dan agregator bisnis dimaksimalkan untuk bisa beli langsung dari petani.

"Di hilir, harus terus mengantisipasi titik kritis ketersediaan pangan. Mitigasi dampak harga pangan yang bisa berdimensi sosial, ekonomi & politik," tandasnya. [ham]


Tinggalkan Komentar