Timnas Indonesia terpaksa mencoret nama pemain PSM Makassar Yance Sayuri dalam daftar pemain untuk laga uji coba melawan Tanzania dan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Pelatih Shin Tae-yong memutuskan untuk memanggil bintang Madura United Malik Risaldi dan kiper Borneo FC Nadeo Argawinata.
Kabar ini disampaikan oleh Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji di Stadion Madya, Jumat (31/05/24).
Sumardji mengatakan Yance dipulangkan setelah menderita cedera pada kaki kirinya. Kondisi Yance tidak memungkinkan untuk tetap berada di tim Gaaruda.
"Yance insyaAllah nanti akan kita sesuai dengan hasil MRI karena kondisinya tidak memungkinkan tadi disepakati akan kita pulangkan," jelas Sumardji
Sumardji mengkonfirmasi pelatih STY akan memanggil Malik Risaldi dan penjaga gawang Nadeo Argawinata.
"Kita akan panggil Malik Risaldi dari Madura United dan juga kita akan panggil Nadeo," ujar Sumardji.
"Malik itu akan kita panggil setelah final selesai, seperti itu ya," tambahnya.
Timnas Indonesia saat ini terus melakukan persiapan untuk menatap dua laga penting pada Kualifikasi Piala Dunia 2024 menghadapi Irak (06/06/24) dan Filipina (11/06/24) di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta.
Satu kemenangan akan memuluskan langkah tim Garuda lolos ke fase berikutnya Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.