Miris, Perang Gaza Masih Memanas, Turki Tetap Pasok Bahan Bakar dan Mesiu ke Israel - Telusur

Miris, Perang Gaza Masih Memanas, Turki Tetap Pasok Bahan Bakar dan Mesiu ke Israel

Presiden Israel ,Isaac Herzog bersama Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan. (Foto: Rai Al Youm).

telusur.co.id - Rezim Zionis Israel terus mendapat tekanan global dan ancaman isolasi internasional atas kejahatannya di Jalur Gaza, namun sikap banyak pemerintah Arab dan Muslim terhadap Israel tampak belum banyak berubah, dan beberapa negara bahkan mengizinkan AS menggunakan  pangkalannya untuk suplai senjata dan amunisi ke Israel demi melanjutkan perang genosida terhadap rakyat Palestina.

Sekedar contoh kecil, hubungan komersial antara Turki dan Israel tetap bergulir dengan kecepatan sama, dan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan enggan memutuskan hubungan diplomatik dengan Israel.

Dilansir Rai Al Youm, Rabu (27/3/24), data resmi yang dikeluarkan Otoritas Statistik Turki mengungkapkan kontinyuitas  ekspor ke Israel, termasuk untuk komoditas berupa amunisi, bubuk mesiu, dan suku cadang senjata, sejak awal Januari tahun ini.

Angka yang diperoleh dari Institut Statistik Turki mengungkapkan bahwa pada bulan Oktober 2023 terjadi peningkatan ekspor Turki ke Israel, dan otoritas mengatakan bahwa Israel berada di peringkat ke-13 dalam daftar negara yang paling banyak mengimpor produk Turki pada tahun 2023, yaitu sebesar 2,1% dari total ekspor Turki.

Namun, Asosiasi Eksportir Turki mengumumkan pertumbuhan ekspor yang luar biasa ke Israel pada bulan Februari lalu, karena data yang diumumkan menunjukkan peningkatan sebesar 26%  dibandingkan bulan Januari lalu, yaitu naik dari $318 juta menjadi $400 juta.

Mantan Perdana Menteri Turki, Ahmet Davutoglu, mendesak Erdogan  menyetop pasokan minyak ke Israel melalui pelabuhan Turki di Ceyhan, demi menekan Israel terkait dengan agresi brutalnya terhadap Jalur Gaza.

Ditujukan kepada Erdogan, Davutoglu mencecar; “Selama kita tidak berhutang budi kepada Israel, lalu mengapa pengiriman minyak terus dilakukan dari pelabuhan Ceyhan ke Israel? Mengapa kita mengirim bahan bakar penerbangan Israel?”

“Malulah, betapa  tercelanya ini. Hati kami hancur. Jika Anda benar-benar jujur, hentikan pengiriman minyak ke Israel sekarang juga untuk mencegah penerbangan Israel menggunakan minyak yang dikirim dari Turki,” imbuhnya. [Tp] 


Tinggalkan Komentar