Perusakan Rumah Mantan Suami, Wanda Hamidah Ajukan Mediasi - Telusur

Perusakan Rumah Mantan Suami, Wanda Hamidah Ajukan Mediasi

Artis Wanda Hamidah (foto: Instagram)

telusur.co.id - Artis Wanda Hamidah dilaporkan mantan suaminya, Daniel Patrick Schuldt ke polisi karena dugaan perusakan rumahnya. Kasus ini bermula saat Daniel hendak mengembalikan anak mereka ke Wanda, namun saat itu Wanda tidak berada di rumah.

Daniel kemudian membawa kembali sang anak ke rumahnya. Namun Wanda tiba-tiba datang ke rumahnya melalui pekarangan belakang dan memecahkan kaca.

Kasat Reskrim Polres Depok, AKBP Yogen Heroes mengatakan, Wanda mengajukan mediasi terkait laporan mantan suaminya. Mediasi diajukan usai Wanda memenuhi panggilan penyidik pada Senin (30/5/22).

"Pihak lawyer Wanda Hamidah sudah mengajukan permohonan mediasi secara resmi. Setelah pemeriksaan besoknya kita menerima surat resmi mediasi," ujar Yogen saat dikonfirmasi wartawan, Senin (6/6/22).

Polres Metro Depok, kata Yogen, juga sepakat untuk memfasilitasi proses mediasi antar kedua belah pihak. Saat ini polisi masih mencoba berkomunikasi dengan pihak Daniel selaku pelapor.

"Misalnya mereka (pihak Daniel) bersedia, kita tentukan dulu harinya kapan kita validasi," katanya. (Ts)


Tinggalkan Komentar