Pendatang Baru di Jakarta Pasca Lebaran 2024 Diprediksi Alami Penurunan  - Telusur

Pendatang Baru di Jakarta Pasca Lebaran 2024 Diprediksi Alami Penurunan 

Kota Jakarta. (Ist).

telusur.co.id - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta memprediksi jumlah pendatang baru mengalami penurunan usai Lebaran 2024. Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) DKI Jakarta menyebut, diperkirakan pada tahun ini mencapai 10 hingga 15 ribu pendatang baru.

"Pendatang baru pada tahun ini akan menurun insya Allah jumlah penduduk pendatang pada arus balik mudik ke DKI Jakarta tahun 2024 akan turun diprediksi sebesar 10 ribu sampai 15 ribu orang," kata Kepala Disdukcapil DKI Budi Awaluddin di Jakarta, Senin (15/4/24).

Budi mengatakan, berdasarkan trend, jumlah pendatang pasca lebaran atau arus balik mudik selama 4 tahun terakhir mengalami kenaikan serta penurunan setiap tahunnya.

"Tahun 2020 sebanyak 24.043, tahun 2021 sebanyak 20.046, tahun 2022 sebanyak 27.478 dan tahun 2023 sebanyak 25.918," ujar dia.

Budi menyampaikan, salah satu faktor menurunnya pendatang baru di Jakarta disebabkan oleh pembangunan infrastruktur di sejumlah daerah secara merata.

"Secara umum pembanguan nasional saat ini sudah mulai merata di beberapa daerah, termasuk infrastrukturnya. Selain perekonomian nasional yang sudah membaik, pemerataan lapangan kerja saat ini sudah banyak pilihan di seluruh Indonesia," pungkasnya. [Fhr]


Tinggalkan Komentar