telusur.co.id -Timnas Indonesia ditahan imbang tanpa gol dari Malaysia pada laga terakhir Grup A ASEAN U-23 Championship di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Senin (21/7) malam.
Meski mendominasi sepanjang laga, Garuda Muda kesulitan untuk mencetak gol.
Indonesia bermain tanpa Arkhan Fikri yang dikabarkan kurang fit untuk bermain. Terlihat penampilan skuad asuhan Gerald Vanenburg kurang kreatif dalam membangun serangan.
Variasi serangan kurang hidup sehingga kesulitan untuk membongkar rapatnya pertahanan rendah Malaysia.
Garuda Muda mendominasi penguasaan bola sepanjang babak pertama. Malaysia hanya bertahan dengan sesekali melancarkan skema serangan balik.
Peluang terbaik indonesia hadir dari Rayhan Hanan di menit ke-27. Namun sayang tendangannya masih melebar.
Hingga jeda turun minum, skor imbang tanpa gol masih bertahan.
Indonesia melakukan satu pergantian pemain dengan memasukkan Ahmad Maulana menggantikan Alfharezzi Buffon.
Garuda Muda tetap menguasai permainan di awal mula babak kedua. Tekanan demi tekanan terus diluncurkan ke segala sisi mencari celah di pertahanan Malaysia.
Malaysia sempat membuat peluang emas dari skema tendangan bebas. Sepakan keras Aliff Izwan membuat kiper Cahya Supriadi harus melakukan penyelamatan heroik menepis bola sehingga hanya menghasilkan sepak pojok.
Lima menit berselang, berganti Indonesia menciptakan peluang terbaiknya di laga ini. Berawal penetrasi dari sisi kiri pertahanan Malaysia, umpan Ahmad Maulana disambut sepakan kaki kanan oleh Jens Raven. Sayang, bola masih bisa ditahan oleh kiper Zulhilmi.
Dalam sisa waktu pertandingan, kedua tim hanya berkutat di lapangan tengah. Kurangnya kreatif dalam membangun serangan membuat Indonesia terlihat kebingungan untuk membangun serangan.
Laga berlangsung cukup keras sehingga wasit harus mengeluarkan total tujuh kartu kuning bagi kedua tim.
Pertandingan berakhir tanpa adanya gol.
Meski hanya meraih satu poin, Indonesia dipastikan melaju ke semifinal sebagai juara Grup A dengan tujuh poin.
Daftar susunan pemain utama Indonesia vs Malaysia:
Indonesia: Cahya Supriadi (Kiper); Kadek Arel, Kakang Rudianto, Dony Tri, Alfharezzi Buffon; Robi Darwis, Toni Firmansyah; Rayhan Hannan, Rahmat Arjuna, Victor Dethan; Jens Raven.
Pelatih: Gerald Vanenburg (Belanda)
Malaysia: Zulhilmi bin Sharani (kiper); Muhammad Ubaidullah, Muhammad Shafizan, Muhammad Haqimi Azim, Muhammad Bin Abu Khalil, Ziad El Basheer, Muhammad Haykal Danish, Muhammad Aliff Izwan, Ahmad Aysar Hadi, Fergus Tierney, Muhammad Aiman Yusuf.
Pelatih: Mohd Nafuzi (Malaysia)
Timnas Indonesia U-23 Ditahan Imbang Tanpa Gol atas Malaysia, Lolos ke Semifinal ASEAN U-23 Championship 2025

Indonesia gagal meraih tiga poin atas Malaysia pada laga terakhir Grup A ASEAN U-23 Championship 2025 di SUGBK, Jakarta, Senin (21/7). Foto: Telusur.co.id/Fahmi Abdushshofi.