Wujudkan Edukasi Maritim Sejak Dini, KRI Hiu-634 Gelar Open Ship di Makassar - Telusur

Wujudkan Edukasi Maritim Sejak Dini, KRI Hiu-634 Gelar Open Ship di Makassar

TNI Angkatan Laut melalui Koarmada II menggelar kegiatan Open Ship KRI Hiu-634. foto ist

telusur.co.id - Sebagai bagian dari upaya menanamkan wawasan kemaritiman sejak usia dini, TNI Angkatan Laut melalui Koarmada II menggelar kegiatan Open Ship KRI Hiu-634 di Dermaga Fasharkan Kodaeral VI Makassar, Rabu (21/1/2026). Kegiatan ini menghadirkan pengalaman edukatif yang menyenangkan bagi anak-anak PAUD dan TK Hang Tuah Makassar.

KRI Hiu-634, kapal perang yang berada di jajaran Satuan Kapal Cepat (Satkat) Koarmada II dan tengah menjalani kendali operasi Gugus Keamanan Laut (Guskamla) Koarmada II, membuka pintunya untuk menerima kunjungan para siswa. Dengan penuh antusias, anak-anak diajak mengenal lebih dekat dunia kemaritiman melalui pengenalan langsung terhadap kapal perang TNI AL.

Dalam kunjungan tersebut, para siswa diperkenalkan dengan sejarah KRI Hiu-634 serta diajak berkeliling melihat sejumlah bagian kapal, mulai dari anjungan, haluan, hingga beberapa kompartemen penting lainnya. Tidak hanya itu, anak-anak juga mendapatkan gambaran sederhana mengenai kehidupan prajurit TNI AL di atas kapal perang, termasuk melihat langsung berbagai peralatan tempur yang dimiliki KRI Hiu-634, dengan penjelasan yang disesuaikan dengan usia mereka.

Komandan KRI Hiu-634, Letkol Laut (P) Andy Ribuantoro, S.T., menyampaikan bahwa kegiatan Open Ship ini merupakan wujud komitmen TNI AL dalam menumbuhkan kecintaan terhadap laut dan menanamkan rasa bangga terhadap bangsa sejak dini.

“Melalui kegiatan Open Ship ini, kami ingin anak-anak semakin mengenal dunia kemaritiman serta menumbuhkan kebanggaan terhadap Armada Republik Indonesia yang setiap hari menjaga dan mengamankan laut Nusantara,” ujarnya.

Kegiatan ini diharapkan menjadi pengalaman berkesan bagi para siswa, sekaligus memupuk cita-cita dan semangat cinta bahari sejak usia dini. Sejalan dengan peran TNI AL sebagai penjaga kedaulatan laut Indonesia, edukasi maritim ini menjadi langkah strategis dalam menyiapkan generasi penerus yang mencintai dan menjaga kekayaan laut bangsa. [ham]


Tinggalkan Komentar