telusur.co.id - Lesty Kejora membenarkan telah mencabut laporannya kepada Rizky Billar. Sebelumnya Lesty melaporkan sang suami ke Polres Metro Jakarta Selatan dalam kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).
“Akhirnya saya memutuskan untuk mencabut laproan suami saya,” ujar Lesty di Mapolres Jakarta Selatan, Jumat (14/10/22).
Pencabutan laporan, kata Lesty, dilakukan usai Billar meminta maaf kepada dirinya. Permintaan maaf disampaikan Billar saat Lesty datang ke Mapolres Jaksel.
“Kemarin pas saya sampai, (Billar) minta maaf. Saya sebagai manusia biasa memaafkan,” katanya.
Sebelumnya, Artis Rizky Billar akhirnya ditahan oleh penyidik setelah ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) terhadap istrinya, Lesty Kejora. Billar ditahan usai menjalani pemeriksaan sebagai tersangka oleh penyidik Polres Metro Jakarta Selatan.
"Setelah menjalani pemeriksaan sebagai tersangka sejak kemarin hingga hari ini penyidik telah mengeluarkan penetapan yang bersangkutan dilakukan penahanan mulai hari ini, selama 20 hari ke depan," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan di Mapolres Jakarta Selatan, Kamis (13/10/22). (Tp)