DPR Minta KPK Kaji Politik Uang di Pilkda 2018 - Telusur

DPR Minta KPK Kaji Politik Uang di Pilkda 2018


Telusur.co.id - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) diharapkan mengkaji potensi politik uang dan transaksional dalam pilkada 2018. Pasalnya, banyak kepala daerah yang sudah terpilih terjerat kasus dugaan korupsi.

Demikian disampaikan ketua DPR RI, Bambang Soesatyo ketika menghadiri Penyampaian Laporan Tahunan KPK dan Kegiatan KPK Mendengar di Jakarta, Senin (12/3/18).

Menurut Bamsoet panggilan Akrab Bambang Soesatyo, dalam pilkada kali ini dirinya melihat ada beberapa calon kepala daerah yang terjerat kasus dugaan korupsi.

Oleh karena itu, KPK sudah sepantasnya memberikan masukan terhadap sistem pilkada langsung. Selain itu, KPK juga dapat membuat kajian tentang pilkada langsung dan dampaknya pada praktik korupsi maupun kondisi sosial bangsa.r

“Apakah sistem pilkada langsung lebih banyak manfaatnya bagi bangsa ini atau sebaliknya banyak terjadi praktik korupsi,” katanya.

Politisi Partai Golkar ini tak menginginkan bangsa Indonesia terus berada dalam lingkaran korupsi. Oleh karena itu, sistemnya harus diperbaiki dengan meningkatkan tindakan pencegahan dan pengawasan.

Pada kesempatan itu pun, Bamsoet juga mengingatkan KPK untuk memperbaiki sistem dengan lebih mengedepankan tindakan pencegahan dari pada penindakan.

Dengan meningkatkan tindakan pencegahan dan pengawasan KPK akan makin dipercaya publik, serta dapat meninggalkan “legacy” yang besar bagi bangsa dan negara.[far]

Sumber: antara


Tinggalkan Komentar