Presiden Iran Pastikan Masjid Al-Aqsa akan Kembali ke Tangan Umat Islam - Telusur

Presiden Iran Pastikan Masjid Al-Aqsa akan Kembali ke Tangan Umat Islam

Presiden Republik Islam  Iran Hassan Rouhani. (Parstoday).

telusur.co.id - Presiden Republik Islam  Iran Hassan Rouhani menegaskan bahwa peringatan Hari Quds Internasional pada hari Jumat terakhir bulan suci Ramadhan merupakan salah satu kebanggaan bagi Republik Islam Iran karena pendiri negara ini, Imam Khomaini, telah tampil sebagai penggagasnya pada tahun 1979.

Rouhani dalam rapat kabinet Iran, Rabu (5/5/21), menyebutkan bahwa sejak itu banyak umat Islam di pelbagai penjuru dunia, terutama di Iran sendiri, menandai peringatan itu dengan berbagai aksi dan kegiatan untuk menunjukkan dukungan mereka kepada perjuangan bangsa Palestina melawan pendudukan Rezim Zionis Israel.

Dia menyebutkan bahwa kaum Zionis mengira bahwa pendudukan mereka atas Palestina akan bertahan lestari. 

"Padahal bangsa Palestina cepat atau lambat pasti akan kembali ke tanah air mereka, dan kota suci Quds dan Masjid Al-Aqsa akan kembali kepada umat Islam,” kata Rouhani, seperti dilansir Alalam.

“Revolusi Islam Iran telah mengguncang kawasan, dan sejak itu kaum Zionis mempraktikkan berbaai bentuk permusuhan dan makar terhadap bangsa Iran dan Republik Islam, termasuk konspirasi untuk menunda penandatangan perjanjian nuklir dan penentangan mereka terhadap penandatangan perjanjian itu oleh AS. Karena itu mereka dulu memanfaatkan kedatangan Donald Trump dan menghasutnya agar keluar dari perjanjian nuklir. Tapi sekarang konspirasi Zionis itu pada akhirnya gagal, dan negara-negara regional dan dunia sama-sama menekankan bahwa AS harus kembali kepada perjanjian nuklir dan menerapkannya secara penuh,” ungkapnya.

Presiden Iran Hassan Rouhani menyatakan bahwa bangsa Iran sekarang sedang melihat bagaimana kesabaran dan perlawanannya mulai membuahkan hasil dalam perundingan nuklir di Wina, Swiss. [Tp]


Tinggalkan Komentar