Universitas Simalungun Gandeng PT Toba Pulp Lestari Realisasikan Program Kampus Merdeka - Telusur

Universitas Simalungun Gandeng PT Toba Pulp Lestari Realisasikan Program Kampus Merdeka


telusur.co.id - PT Toba Pulp Lestari Tbk dan Universitas Simalungun melaksanakan Nota Kesepahaman (Memorandum of Understanding), dalam mengimplementasikan kurikulum "Kampus Merdeka - Merdeka Belajar" dengan dunia industri. Kesepakatan ini berlaku dari 7 Desember 2020 hingga 31 Desember 2025.

Direktur TPL Jandres Silalahi mengatakan, kerjasama ini sebagai bentuk dukungan bagi kemajuan dunia pendidikan, khususnya perguruan tinggi. 

"Mewakili dunia industri kami sangat mendukung program ini dapat berjalan dengan baik dan sesuai harapan dari perusahaan dan universitas. Kerjasama yang meliputi magang praktek industri bagi mahasiswa dilakukan dilokasi operasional perusahaan," kata Jandres di Medan, Selasa (19/1/221) 

Program Merdeka Belajar Universitas Simalungun diikuti lima fakultas di Kampus USI, yakni Teknik, Ekonomi, Hukum, FKIP, dan fakultas Pertanian, yang masing-masing diatur dalam Memorandum of Agreement.

Rektor Universitas Simalungun, Corry mengatakan, dukungan dari perusahaan ini merupakan kesempatan berharga bagi mahasiswa dalam penerapan dan praktek ilmu yang didapatkan di bangku kuliah.

"Saya himbau kepada seluruh mahasiswa peserta magang wajib mentaati peraturan dan displin yang berlaku dalam perusahaan. Dan seluruh kegiatan praktek industri dilapangan, menjadi kewajiban bagi mahasiswa untuk membuat laporannya," tegas Corry.[Tp]

Laporan: Jessihotang
 


Tinggalkan Komentar