telusur.co.id -Timnas Indonesia U-23 membuka laga perdana Grup A dengan mulus setelah membungkam Brunei Darussalam dengan skor 8-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa (15/7) malam.

Penyerang Indonesia Jens Raven menciptakan dobel hattrick atau enam gol (menit 2', 9', 30', 33', 41' (pen) dan 62'). Dua gol tambahan dicerak oleh Arkhan Fikri di menit ke-20 dan Rayhan Hannan menit ke-35.

Indonesia mendominasi sejak menit awal laga dimulai. Dua menit laga berjalan Garuda Muda langsung unggul cepat lewat gol Jens Raven. 

Kendali permainan masih terus dipegang oleh tim asuhan Gerald Vanenburg. Raven mencetak brace di menit ke-9 setelah memanfaatkan kemelut di dalam kotak penalti Brunei. Sebelumnya Ahmad Maulana gagal memanfaatkan peluang terbuka yang masih dihalau kiper Burnei Khairul Hisyam.

Laga berjalan 20 menit Arkhan Fikri menambah keunggulan Indonesia lewat sepakan terukur keras mendatar. 

Tidak berhenti di situ, Indonesia dengan mudah menambah tiga gol dalam rentang lima menit. 

Raven mencetak hattrick di menit ke-30. Raven pun kembali menjebol gawang Brunei tiga menit kemudian disusul dengan gol indah Rayhan Hannan pada menit ke-35.

Raven benar-benar menjadi bintang di babak pertama ini. Penyerang baru Bali United ini menciptakan gol kelimanya lewat tendangan penalti di menit ke-41 setelah Rahmat Arjuna dilanggar. 

Babak pertama ditutup dengan skor 7-0 untuk keunggulan timnas Indonesia. 

Pelatih Vanenburg melakukan pergantian pemain sebelum laga babak kedua dimulai. Dony Tri, Arkhan Fikri, Rahmat Arjuna, dan Rayhan Hannan ditarik digantikan oleh Yardan Yafi, Althaf Indie, Frengky Missa, dan Firman Juliansyah.

Garuda Muda tetap mendominasi sejak babak kedua dimulai. Namun, terlihat tempo permainan sedikit diturunkan karena sudah unggul cukup jauh. 

Menit ke-62 Raven menambah pundi-pundi gol dengan mencatatkan dobel hattrick. 

Hingga wasit mengakhiri pertandingan, tidak ada gol yang tercipta dari kedua tim. Indonesia menang telak 8-0 atas Brunei Darussalam.

Pertandingan selanjutnya Indonesia akan bertemu Filipina pada Jumat (18/7) di SUGBK pukul 20.00 WIB.