Juventus dan Newcastle Raih Kemenangan Nirbobol di Putaran Ketujuh Liga Champions - Telusur

Juventus dan Newcastle Raih Kemenangan Nirbobol di Putaran Ketujuh Liga Champions

Pemain Juventus. juventus fc

telusur.co.id - Juventus dan Newcastle United sama-sama menutup laga putaran ketujuh babak liga Liga Champions musim 2025/2026 dengan kemenangan meyakinkan dan catatan clean sheet, Kamis (WIB). Bermain di kandang masing-masing, kedua tim meraih hasil penting untuk menjaga peluang lolos ke babak gugur.

Bertanding di Stadion Juventus, Bianconeri sukses menaklukkan Benfica dengan skor 2-0. Meski tampil kurang meyakinkan pada babak pertama, Juventus mampu bangkit dan mengunci kemenangan selepas jeda.

Kebuntuan akhirnya terpecah pada menit ke-55 melalui gol Khephren Thuram. Gelandang muda Prancis itu memanfaatkan celah di lini pertahanan Benfica untuk membawa Juventus unggul. Sembilan menit berselang, Weston McKennie menggandakan keunggulan tuan rumah lewat penyelesaian klinis yang memastikan tiga poin tetap berada di Turin.

Kemenangan ini menjadi yang ketiga secara beruntun bagi Juventus di kompetisi Eropa, setelah sebelumnya menundukkan Bodo/Glimt dengan skor 3-2 dan Pafos 2-0. Tambahan tiga poin membuat Juventus kini menempati peringkat ke-15 klasemen sementara dengan 12 poin, hanya terpaut satu angka dari zona lolos otomatis ke babak 16 besar.

Pada laga terakhir babak liga, Juventus yang telah memastikan tiket play-off akan bertandang ke markas AS Monaco, Kamis (29/1) pukul 03.00 WIB. Kemenangan menjadi harga mati bagi Si Nyonya Tua jika ingin melaju langsung ke babak 16 besar tanpa melalui jalur play-off.

Sementara itu, di pertandingan lain yang digelar di St. James’ Park, Newcastle United tampil perkasa dengan menundukkan PSV Eindhoven 3-0. Dua gol pertama The Magpies tercipta pada babak pertama, masing-masing melalui Yoanne Wissa pada menit ke-8 dan Anthony Gordon pada menit ke-30.

Kedua gol tersebut berawal dari kesalahan individual pemain PSV. Gol pembuka Newcastle tercipta setelah sapuan kurang sempurna kiper Matej Kovar, sementara gol kedua hadir akibat kesalahan umpan bek tengah Yarek Gasiorowski yang berhasil dimanfaatkan tuan rumah.

Newcastle menambah penderitaan PSV pada menit ke-65 lewat aksi individu Harvey Barnes. Winger Inggris itu memenangkan bola di area pertahanan lawan, melewati beberapa pemain sebelum melepaskan tembakan kaki kiri yang tak mampu dibendung kiper PSV.

Kemenangan telak ini mengantarkan Newcastle naik ke peringkat ketujuh klasemen sementara dengan koleksi 13 poin, sekaligus menempatkan mereka di zona lolos otomatis ke babak 16 besar.

Meski demikian, perjuangan Newcastle belum usai. Pada laga terakhir babak liga, tim asuhan Eddie Howe harus menghadapi ujian berat saat bertandang ke Parc des Princes untuk menantang Paris Saint-Germain, Kamis (29/1) pukul 03.00 WIB. Kedua tim sama-sama mengincar kemenangan demi mengamankan tiket otomatis ke fase gugur. [ham]


Tinggalkan Komentar