telusur.co.id - Tunggal putri Jepang, Nozomi Okuhara, memastikan langkah ke babak 16 besar setelah mengalahkan wakil Thailand, Ongbamrungphan Busanan, dalam dua gim langsung.
Bertanding di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (21/01/26), Okuhara tampil dominan sejak awal pertandingan. Permainan reli panjang yang diperagakannya membuat Busanan kesulitan mengembangkan permainan. Okuhara unggul 11-7 saat interval gim pertama.
Selepas jeda, Busanan sempat memberikan perlawanan dan memperkecil jarak menjadi 12-11. Namun, Okuhara kembali bermain menekan dan mampu menjaga keunggulan hingga 16-14. Meski beberapa kesalahan sendiri membuat skor sempat imbang 17-17, pemain asal Jepang itu tetap tenang dan menutup gim pertama dengan kemenangan 21-18.
Pada gim kedua, Okuhara semakin percaya diri. Ia langsung unggul jauh 7-2 dan kembali memimpin saat interval dengan skor 11-5. Keunggulan tersebut terus dipertahankan hingga akhir pertandingan.
Tanpa kesulitan berarti, Okuhara akhirnya mengunci kemenangan gim kedua dengan skor 21-13. Pertandingan berdurasi 39 menit itu memastikan langkah Okuhara melaju ke babak 16 besar.




